https://ejournal.baleliterasi.org/index.php/kreasi/issue/feed Kreasi: Jurnal Inovasi dan Pengabdian kepada Masyarakat 2025-01-10T06:37:31+00:00 Jurnal Kreasi kreasi.journal@gmail.com Open Journal Systems <div id="content"> <div id="additionalHomeContent"> <p style="text-align: justify;"><span style="text-align: justify;">KREASI: Jurnal Inovasi dan Pengabdian kepada Masyarakat berbasis penelitian seperti <em>Participatory Action Research</em>, Pengembangan Masyarakat Berbasis Aset, Riset Berbasis Masyarakat, Pembelajaran Layanan, dan Pengembangan Masyarakat yang diterbitkan oleh BALE LITERASI yang merupakan lembaga riset, pelatihan &amp; edukasi, sosial dan publikasi. </span><span style="text-align: justify;">Penerbitan jurnal ini <strong>sebanyak tiga kali terbit</strong>&nbsp;yaitu pada bulan&nbsp;<strong>April, Agustus dan Desember</strong>.</span></p> </div> </div> https://ejournal.baleliterasi.org/index.php/kreasi/article/view/1053 Aksi Sosial terhadap Lansia dan ODGJ di Rumah Perlindungan Sosial Berbasis Masyarakat (RPSBM) Kota Pekalongan 2025-01-01T23:13:07+00:00 Urmatul Waznah riskakurnia.oktaviani@gmail.com Metha Anung Anindhita riskakurnia.oktaviani@gmail.com Nunus Eka Kartikasari riskakurnia.oktaviani@gmail.com Tri Wijaya Ningsih riskakurnia.oktaviani@gmail.com Laula riskakurnia.oktaviani@gmail.com Riska Kurnia Oktaviani riskakurnia.oktaviani@gmail.com Kegiatan aksi sosial masyarakat adalah suatu kegiatan yang bertujuan untuk membantu masyarakat tertentu dalam beberapa aktivitas dan meningkatkan kepedulian terhadap sesama. Kegiatan aksi soisal terhadap Lansia dan ODGJ di Rumah Perlindungan Sosial Berbasis Masyarakat (RPSBM) Kota Pekalongan ini merupakan wujud kegiatan bersama antara Farmasi Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan, Farmasi Universitas Pekalongan, dan Tim IAI PC Kota Pekalongan. Kegiatan ini dilaksanakan dengan metode sosialisasi secara langsung dengan memberiakan motivasi dan semangat hidup serta pemberian makanan berupa snack, nasi box dan pakaian bekas pakai yang masih layak untuk digunakan. Pelayanan sosial bagi lansia dan ODGJ dapat bermanfaat, khususnya dalam hal komponen psikososial. Seluruh program kerja kegiatan aksi sosial di RPSBM Kota Pekalongan telah terlaksana dan terpenuhi dengan baik sesuai dengan yang telah direncanakan sejak awal. Sehingga dengan terlaksananya kegiatan aksi sosial ini maka dianggap telah selesai dengan baik dan lancar. 2024-12-15T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Kreasi: Jurnal Inovasi dan Pengabdian kepada Masyarakat https://ejournal.baleliterasi.org/index.php/kreasi/article/view/1085 Sosialisasi Anti Bullying sebagai Upaya Mencegah Perundungan di SDN 1 Masbagik Timur, Kecamatan Masbagik, Kabupaten Lombok Timur 2025-01-01T23:13:05+00:00 Didik Daniyantara oconk071289@gmail.com Zilan Islami Zulan oconk071289@gmail.com Putri Rukman Halim oconk071289@gmail.com Maya Adelia oconk071289@gmail.com Nurmayanti oconk071289@gmail.com Muhammad Guntur Suranbian oconk071289@gmail.com Lestia Wulandini oconk071289@gmail.com Bullying di lingkungan sekolah menjadi masalah serius yang mengancam kesehatan mental dan perkembangan anak. Berdasarkan data Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI), bullying di sekolah masih menjadi salah satu bentuk kekerasan yang paling sering terjadi. Artikel ini membahas pentingnya sosialisasi anti bullying di SDN 1 Masbagik Timur sebagai upaya pencegahan. Kegiatan sosialisasi dilakukan melalui pendekatan edukatif untuk meningkatkan pemahaman siswa dan guru tentang bullying, jenisjenisnya, dampaknya, serta langkah-langkah pencegahan yang dapat diambil. Hasil sosialisasi menunjukkan bahwa 51% siswa sepenuhnya memahami bullying, 33% memiliki pemahaman sebagian, dan 16% masih kesulitan dalam memahami materi. Kegiatan ini memberikan dampak positif dalam meningkatkan kesadaran siswa dan guru tentang bullying, serta pentingnya menciptakan lingkungan sekolah yang aman dan saling menghormati. Ke depan, tindak lanjut yang diperlukan adalah memperkuat sosialisasi dengan melibatkan orang tua dan masyarakat untuk menciptakan sistem pencegahan bullying yang lebih komprehensif. 2024-12-15T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Kreasi: Jurnal Inovasi dan Pengabdian kepada Masyarakat https://ejournal.baleliterasi.org/index.php/kreasi/article/view/1036 Pelatihan Pembuatan Kuis Interaktif Berbasis Online Bagi Guru-Guru SMKN 1 Praya Tengah 2025-01-01T23:13:10+00:00 Laila Hayati lailahayati.fkip@unram.ac.id Syahrul Azmi syahrulazmi.fkip@unram.ac.id Muhammad Turmuzi tur.muzi@yahoo.co.id Junaidi junaidi88@unram.ac.id Ratna Yulis Tyaningsih ratnayulis@unram.ac.id Kegiatan pengabdian masyarakat ini membahas masalah bagaimana membuat kuis interaktif berbasis online bagi siswa untuk memberikan pengalaman belajar yang berbeda dari biasanya. Tujuan pengabdian ini adalah untuk a) memberikan pemahaman tentang aplikasi perangkat lunak berbasis online untuk membuat soal kuis interaktif yang dapat digunakan sebagai alat evaluasi yang menarik dan menyenangkan bagi siswa, dan b) memberikan pelatihan kepada guru di SMKN 1 Praya Tengah tentang cara membuat soal kuis interaktif. Kegiatan ini terdiri dari pelatihan tentang cara membuat soal kuis interaktif berbasis online. Setelah itu, guru diminta untuk mencoba membuat soal kuis interaktif dan kemudian beberapa guru diminta untuk mempresentasikan hasilnya. Setelah kegiatan selesai, guru memberikan kuesioner untuk mengetahui respon guru. Sebagian besar guru merasa pengabdian ini bermanfaat dan memberikan pengetahuan serta keterampilan guru dalam membuat soal kuis interaktif yang dapat digunakan sebagai penunjang pelaksanaan kegiatan pembelajaran. 2024-12-15T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Kreasi: Jurnal Inovasi dan Pengabdian kepada Masyarakat https://ejournal.baleliterasi.org/index.php/kreasi/article/view/1047 Upaya Peningkatan Kesadaran Masyarakat tentang bahaya stunting, dan Upaya Meningkatkan Kesadaran Masyarakat Tentang Pola Hidup Sehat 2025-01-01T23:12:55+00:00 Lalu Erpan Suryadi rfunlalu66@gmail.com Leny Ramadhan lenyramadhan@hamzanwadi.ac.id Baiq Nurul Hikmah aiqnurulhikmah027@gmail.com Muhammad Anshory muhammadanshory44@gmail.com Baiq Rahmania Maulida Azra baiq.rahmania@gmail.com Muhammad Zaldi Hidayatullah hidayatullahzaldi@gmail.com Sari Sukma Aulia sarisukmaaulia@gmail.com Fifi Nurma Ariati watin8201@gmail.com Budi Ramdhani budiramdhani79@gmail.com Lili Listiani listianilili020@gmail.com Muhammad Hasim hazimmuh515@gmail.com program ini diharapkan mahasiswa diperkenalkan secara langsung dengan kehidupan bermasyarakat secara langsung dengan segenap permasalahannya. Dengan ditemukanya masalah didalam masyarakat, mahasiswa dituntut untuk mencari pemecahannya melalui mekanisme system kerja interdisipliner keilmuan masing-masing. Kegiatan di Desa merupakan wadah bagi mahasiswa untuk belajar dan memahami karakteristik kehidupan di masyarakat, sehingga mahasiswa dapat berperan dan berpartisipasi aktif dalam masyarakat 2024-12-15T04:17:27+00:00 Copyright (c) 2024 Kreasi: Jurnal Inovasi dan Pengabdian kepada Masyarakat https://ejournal.baleliterasi.org/index.php/kreasi/article/view/1080 Edukasi Perilaku Hidup Bersih Dan Sehat (PHBS) Dengan Menggosok Gigi Dan Mencuci Tangan 2025-01-01T23:12:53+00:00 Anggun Dwi Lutviana Sari anggundwilutviana@gmail.com Almira Sekar Octaviana Almiraoctaviana18@gmail.com Nadia Fabiola nadiafabiola0924@gmail.com Sikni Retno Karminingtyas Sikniretno@unw.ac.id Abdul Roni Abdulroni@unw.ac.id Neli Diah Pratiwi nelidiah03@gmail.com Kegiatan pengabdian masyarakat tentang “Edukasi Perilaku Hidup Bersih Dan Sehat (PHBS) Dengan Menggosok Gigi Dan Mencuci Tangan Pada Siswa Sekolah Dasar Negeri 1 Candirejo” yang berada di SDN 1 Candirejo, Ngablak, Candirejo, Kec. Ungaran Barat, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah. Tujuan dari kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah untuk menyebarkan pengalaman tentang perilaku hidup bersih dan sehat serta mampu meningkatkan kualitas perilaku sehari–hari kepada masyarakat luas termasuk pada anak-anak Sekolah Dasar. Pemberian edukasi ini dengan menggunakan metode edukasi / penyuluhan kepada siswa kelas 1 dan 2 Sekolah Dasar. Pertama siswa diberikan pretest untuk melihat pengetahuan siswa tentang materi yang akan disampaikan kemudian dilanjutkan dengan edukasi mengenai cara menggosok gigi dengan benar dan edukasi 6 langkah cara mencuci tangan. Setelah pemaparan materi, kegiatan berikutnya dilanjutkan dengan tanya jawab dan posttest kepada seluruh siswa kelas 1 dan 2 untuk melihat pengetahuan siswa setelah diberikan edukasi. Hasil pada siswa kelas 1 dan 2 sebelum edukasi mendapatkan tingkat pengetahuan baik 84,62%, pengetahuan cukup 7,69%, dan pengetahuan kurang 7,69%, namun setelah edukasi mendapatkan tingkat pengetahuan baik 96,15% dan pengetahuan cukup 3,85%. Dalam hal ini siswa mampu memahami materi apa yang telah sampaikan dan meningkatnya pengetahuan siswa SDN Candirejo 1 tentang Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) dengan menggosok gigi dan cuci tangan. 2024-12-15T08:41:51+00:00 Copyright (c) 2024 Kreasi: Jurnal Inovasi dan Pengabdian kepada Masyarakat https://ejournal.baleliterasi.org/index.php/kreasi/article/view/1055 Pengembangan Bahan Ajar Berbasis Aplikasi Quiziz Untuk Mengembangkan Minat Belajar Siswa Di SDN 1 Paokmotong 2025-01-01T23:12:51+00:00 Didik Daniyantara oconk071289@gmail.com Sunfatayati fatayatisun29@gmail.com Ebi Tari oconk071289@gmail.com Yusril Hadi oconk071289@gmail.com Monalisa oconk071289@gmail.com Shafira Amanda Amelia oconk071289@gmail.com Sahrul Junaidi oconk071289@gmail.com Minat belajar dan motivasi peserta didik yang rendah dipengaruhi oleh beberapa faktor, salah satunya yaitu keterampilan mengajar guru yang masih menggunakan model-model pembelajaran yang monoton sehingga menyebabkan proses pembelajaran kurang optimal dan pembelajaran di kelas menjadi tidak kondusif. Melihat fakta tersebut, peneliti akan membuat inovasi yang akan menumbuhkan motivasi siswa dalam proses pembelajaran. Sesuatu yang baru tersebut yaitu media. pembelajaran untuk menumbuhkan motivasi dan hasil belajar siswa dalam proses pembelajaran. Dengan demikian, maka kegiatan saat belajar mengajar perlu menggunakan media terutama zaman sekarang lebih mengedepankan teknologi sehingga guru-guru bisa mengembangan media untuk pembelajaran agar siswa tidak bosan dan lebih semangat mengikuti kegiatan belajar mengajar. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, maka perlu disediakan media pembelajaran untuk menunjang suksesnya proses belajar mengajar peserta didik dan guru. Salah satu media pembelajaran yang dapat menumbuhkan motivasi belajar siswa adalah media pembelajaran Quiziz. Quiziz merupakan media pembelajaran yang berbasis teknologi dan yang di buat secara menyenangkan, karena dalam Quiziz terdapat soal-soal latihan yang akan di jawab secara cepat dan tepat oleh siswa. Media pembelajaran Quiziz ini akan di jawab dengan cara berlomba-lomba dan memilki waktu yang sudah ditentukan untuk menyelesaikan soal-soal tersebut. Dalam Quiziz ini terdapat animasi-animasi dan musik-musik yang akan membuat siswa tidak mudah bosan dalam menjawab soal-soal latihan. Berdasarkan permasalahan di atas maka peneliti tertarik untuk mengembangkan pembelajaran Quiziz yang dapat menumbuhkan semangat dan antusias siswa dengan judul " pengembangan bahan ajar berbasis aplikasi quiziz untuk mengembangan minat belajar siswa di SDN 1 Paokmotong" Desain penelitian ini menggunakan 10 tahap yaitu, (1) potensi dan masalah, (2) pengumpulan data, (3) pengembangan produk awal, (4) validasi desai , (5) perbaikan desain, (6) uji coba lapangan, (7) revisi produk,(8) uji coba produk, (9) revisi produk akhir, dan (10) implementasi produk massal. 2024-12-15T09:44:00+00:00 Copyright (c) 2024 Kreasi: Jurnal Inovasi dan Pengabdian kepada Masyarakat https://ejournal.baleliterasi.org/index.php/kreasi/article/view/975 Edukasi Pentingnya SI GIGIS (Suplemen Kalsium dan Higienitas Gigi Susu) pada Siswa TK Nurul Izzah 2025-01-01T23:12:49+00:00 Sikni Retno Karminingtyas sikniretno@unw.ac.id Dian Oktianti sikniretno@unw.ac.id Siti Haryani sikniretno@unw.ac.id Balita pendek di Indonesia masih tinggi dan merupakan masalah kesehatan yang harus ditanggulangi. Zat gizi mikro seperti kalsium sangat penting perannya dalam pertumbuhan linier anak. Pertumbuhan yang optimal, terutama memanjangnya tulang, membutuhkan asupan protein dan kalsium dalam jumlah yang cukup. Kalsium berperan penting dalam proses pertumbuhan seseorang terutama pada anak. Kalsium merupakan unsur utama dari tulang dan gigi. Berdasarkan survei yang telah dilakukan perlu adanya kegiatan pengabdian kepada masyarakat tentang edukasi pentingnya suplemen kalsium dan higienitas pada gigi susu di TK Nurul Izzah Candirejo. Tujuan kegiatan ini memberikan edukasi pengetahuan arti penting kalsium dan kebersihan pada gigi susu anak. Kegiatan ini dilakukan pada siswa TK Nurul Izzah, Kelurahan Candirejo, Kecamatan Ungaran Barat Kabupaten Semarang pada awal bulan Februari 2024 dengan tema edukasi Pentingnya Si Gigis (Suplemen Kalsium dan Higienitas Gigi Susu) pada Siswa. Materi yang akan diberikan pada siswa tersebut mencakup pengetahuan dan pemahaman mengenai pentingnya kalsium bagi anak, sumber makanan yang mengandung kalsium dan perilaku gosok gigi yang benar. Berdasarkan materi yang sudah disampaikan, para siswa semakin tahu akan pentingnya kebutuhan kalsium dalam makanan dan minuman, contoh sumber kalsium serta cara merawat dan membersihkan gigi yang benar. Hal ini terlihat saat sesi diskusi dan tanya jawab yang disampaikan oleh tim pengabdian kepada masyarakat bahwa mereka bisa menjawab pertanyaan yang diajukan oleh tim. Harapan dari kegiatan ini kedepannya para orang tua beserta guru akan lebih selalu memperhatikan dan mengingatkan terkait dengan pentingnya kalsium dan cara merawat gigi yang benar. 2024-12-15T10:25:01+00:00 Copyright (c) 2024 Kreasi: Jurnal Inovasi dan Pengabdian kepada Masyarakat https://ejournal.baleliterasi.org/index.php/kreasi/article/view/967 Pelatihan Pembuatan Ember Tumpuk Sebagai Media Pengolahan Pupuk Organik Cair 2025-01-01T23:12:47+00:00 Rokhmaniyah rokhmaniyah@fkip.uns.ac.id Gasti Alfata gastialfata@gmail.com Orlin Isa Syahendra orlinisa61@gmail.com Nabila Hilda Fatikha nabilanala55@gmail.com Sherly Yahrotul Mutimah sherly775757@gmail.com Ghina Muthmainnah ghina1805@gmail.com Ghany Puspita ghanypuspita21@gmail.com Rida Yulia Cahyani ridayuliacahyani@gmail.com Sary Nafila sarynafila@gmail.com Yogi Suprayogi yogisy03@gmail.com Zyahra Rinjani zyahrarinjani@gmail.com Desa Kalijaya merupakan salah satu desa yang ada di Kecamatan Alian, Kabupaten Kebumen. Sebagian besar penduduk Desa Kalijaya berprofesi sebagai petani. Dengan komoditas utama desa yang berupa hasil pertanian ini, terdapat juga potensi limbah organik sisa pertanian. Selain itu, salah satu aspek penyumbang volume sampah terbesar adalah sampah yang berasal dari pemukiman masyarakat, oleh karena itu perlu diperhatikan pengelolaan sampah atau limbah rumah tangga tersebut supaya tidak merusak lingkungan. Melihat potensi limbah organik ini, penulis melihat adanya potensi untuk memanfaatkan limbah ini menjadi pupuk organik cair. Metode yang digunakan dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat oleh mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Sebelas Maret yang bekerja sama dengan mitra desa di lokasi KKN. Pada tahap awal, mahasiswa KKN UNS kelompok 111 melakukan Survei lokasi kegiatan. Tujuannya agar mahasiswa dapat mengenali dan lebih cepat beradaptasi ketika sudah terjun dalam desa. Tahap selanjutnya yakni mahasiswa sepakat untuk melaksanakan Pelatihan Pembuatan Ember Tumpuk Sebagai Media Pengolahan Pupuk Organik Cair yang diberikan melalui bentuk materi dan praktek. Kegiatan pada tahap akhir berupa presentasi dan evaluasi hasil program di lokasi. 2024-12-15T10:39:44+00:00 Copyright (c) 2024 Kreasi: Jurnal Inovasi dan Pengabdian kepada Masyarakat https://ejournal.baleliterasi.org/index.php/kreasi/article/view/989 Pelatihan Karawitan sebagai Upaya dalam Optimalisasi Indigenous Art dan Culture Knowledge bagi Generasi Muda 2025-01-01T23:13:12+00:00 Adelia Dzun Nuraini Widia Santoso adelianuraini304@gmail.com Deras Rizki Dermawan adelianuraini304@gmail.com Lioni Vebriyanti adelianuraini304@gmail.com Ahmad Daffa adelianuraini304@gmail.com Rahmat Puja Kusuma adelianuraini304@gmail.com Desa Wirun menjadi desa sentra industri gamelan terbesar di Indonesia. Terdapat berbagai kesenian tradisional yang berkembang, termasuk karawitan. Namun, kesenian tradisional hanya populer di kalangan orang tua saja sementara generasi muda banyak yang memiliki minat dan apresiasi yang rendah terhadap seni dan budaya lokal. Pemahaman dan pengetahuan terhadap budaya lokal di kalangan generasi muda juga masih minim. Pemberdayaan masyarakat ini bertujuan untuk mengoptimalisasikan indigenous art dan culture knowledge di kalangan generasi muda melalui pelatihan karawitan. Metode yang digunakan yaitu Focus Groub Discussion, pelatihan langsung, juga pendampingan. Hasil kegiatan ini yaitu terbentuknya program “Lentera Budaya” yang dapat meningkatkan minat dan apresiasi generasi muda terhadap budaya lokal. Program ini dilakukan dengan menumbuhkan literasi budaya sehingga pengetahuan dan pemahaman generasi muda dapat meningkat untuk mendukung pelestarian budaya. Pelatihan karawitan menjadi bagian program ini yang difokuskan untuk meningkatkan keterampilan generasi muda dalam seni karawitan sehingga selain memiliki pengetahuan terhadap budaya lokal, juga memiliki potensi untuk menjadi pelaku budaya. Dengan demikian, diharapkan program ini dapat berkontribusi besar bagi masyarakat Desa Wirun terutama dalam mendukung regenerasi pelaku budaya di bidang seni kaarwitan. 2024-12-15T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Kreasi: Jurnal Inovasi dan Pengabdian kepada Masyarakat https://ejournal.baleliterasi.org/index.php/kreasi/article/view/1102 Pentingnya Pendidikan Remaja Dan Kesadaran Untuk Mencegah Pernikahan Dini di Desa Kotaraja Kecamatan Sikur Lombok Timur 2025-01-01T23:12:44+00:00 Hamzan Ahmadi vegas.unham@gmail.com Yuniar Lestarini yuniarlestarini1@gmail.com Raudatul Hasani hasaniraudatul1@gmail.com Neni Hidayati nenihidayati03@gmail.com Widiatul Pitri widiatulfitri541@gmail.com Wawan Eko Saputra wawaneko210403@gmail.com Ardi Dwi Aryanto ardidwiaryanto02@gmail.com Miftahul hurur miftahulhurur@gmail.com Fatiana Zahro fatianazahro1@gmail.com Masfiana Ulfi masfianaulfi@gmail.com Samsul Padli padlisamsul05@gmail.com Muhammad Ihsan Ariadi muhammadihsanariadi8@gmail.com Muhammad Hary Ramdhani haryramdani55@gmail.com Yaqut Amini Zamratul Uyun vegas.unham@gmail.com Pernikahan Dini memiliki dampak negatif seperti risiko kehamilan dan persalinan yang berisiko bagi wanita yang menikah terlalu muda. Kami ingin meningkatkan kesadaran akan pentingnya pendidikan untuk mencegah pernikahan dini di daerah tersebut. Untuk mencapai tujuan ini, kami melakukan identifikasi masalah, merencanakan program, dan melaksanakannya. Dengan pendidikan yang memadai, anak-anak akan memiliki lebih banyak kesempatan untuk sukses di masa depan. Peran orang tua juga penting dalam mendorong anak-anak untuk menyelesaikan pendidikan mereka. Pendidikan remaja bisa mencegah pernikahan dini dengan memberikan pemahaman dan keterampilan untuk menunda pernikahan hingga usia yang lebih matang. Kolaborasi antara berbagai pihak seperti sekolah, pemerintah, organisasi masyarakat, dan tokoh masyarakat juga perlu ditingkatkan untuk mencegah pernikahan dini. 2024-12-15T11:17:56+00:00 Copyright (c) 2024 Kreasi: Jurnal Inovasi dan Pengabdian kepada Masyarakat https://ejournal.baleliterasi.org/index.php/kreasi/article/view/990 Penguatan Kapasitas Marketing Budaya melalui Pelatihan Digital Marketing pada Pengrajin di Desa Wirun 2025-01-01T23:12:42+00:00 Khusnul Choirunisa a420210076@student.ums.ac.id Adelia Dzun Nuraini Widia Santoso adelianuraini304@gmail.com Martina Nur Halizah a420210076@student.ums.ac.id Azzatul Ummu adelianuraini304@gmail.com Andi Ilham Saputra adelianuraini304@gmail.com Shafira Najla Hanunna Shedi adelianuraini304@gmail.com Desa Wirun merupakan salah satu desa penghasil kerajinan alat musik tradisional seperti gamelan. Produk kerajinan budaya lokal diketahui sulit bersaing dan menjangkau pangsa pasar yang luas. Hal ini disebabkan karena kurangnya pemahaman masyarakat terhadap pemasaran secara digital. Tujuan pemberdayaan masyarakat ini yaitu menguatkan kapasitas marketing budaya melalui pelatihan digital marketing. Metode penelitian berupa Pemberdayaan Kepada Masyarakat dengan pendekatan Focus Group Discuccion dan intervensi sebagai alternatif solusi berupa pelatihan. Hasil pemberdayaan masyarakat menunjukkan adanya peningkatan pemahaman masyarakat terhadap strategi marketing digital dengan media sosial maupun e-commerce. Pengrajin di Desa Wirun mampu mengelola platform digital yang sesuai untuk mengunggah foto produk kerajinan yang dihasilkan sehingga mampu menjangkau pangsa pasar yang lebih luas. Kegiatan pelatihan digital ini juga menjadi bentuk pemberdayaan masyarakat agar para pengrajin memiliki kemandirian secara ekonomi. Dengan demikian, diharapkan pengrajin di Desa Wirun dapat memanfaatkan pemahamannya dalam digital marketing untuk menunjang daya saing produk dan keberlanjutan pemasaran produk budaya lokal sehingga dapat dikenal masyarakat luas dalam jangka panjang. 2024-12-15T14:42:05+00:00 Copyright (c) 2024 Kreasi: Jurnal Inovasi dan Pengabdian kepada Masyarakat https://ejournal.baleliterasi.org/index.php/kreasi/article/view/1120 Pemberdayaan Masyarakat Desa Suwangi Timur Pada Kegiatan Pembuatan Cookies Dalam Kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) 2025-01-01T23:12:40+00:00 Dwi Eva Malasari evamalasaridwi@gmail.com Hairun Nisa evamalasaridwi@gmail.com Yuliana evamalasaridwi@gmail.com Kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Desa Suwangi Timur bertujuan untuk mencegah stunting melalui pemberdayaan masyarakat dengan pembagian cookies daun kelor. Program ini dirancang untuk memberikan alternatif makanan bergizi yang mudah dibuat dan dikonsumsi oleh anak-anak serta ibu hamil. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Data diperoleh dari kegiatan pembagian cookies dan penyuluhan terkait pencegahan stunting. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa cookies daun kelor diterima dengan baik oleh masyarakat terutama anak-anak dan ibu-ibu yang menganggapnya sebagai camilan sehat dan bergizi. Program ini berhasil meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya gizi seimbang dan pencegahan stunting. 2024-12-19T15:35:06+00:00 Copyright (c) 2024 Kreasi: Jurnal Inovasi dan Pengabdian kepada Masyarakat https://ejournal.baleliterasi.org/index.php/kreasi/article/view/1121 Penyuluhan Kesadaran Hukum Masyarakat Tentang Judi Dan Pinjaman Online Bahaya Miras dan Narkoba serta Perlindungan Kekayaan Intelektual 2025-01-10T06:37:31+00:00 Andrian Firdaus andrianfirdaus664@gmail.com Budiman budiaboed17@gmail.com Sudirman sudirmanevandy@gmail.com Alfan Hadi alfanhadi70@gmail.com Samsul Hakim aizoehakim@gmail.com Hadlun hadlun082@gmail.com Ala Purnawati purnawatiala92@gmail.com Melani Agista purnawatiala92@gmail.com Nunik Amrita purnawatiala92@gmail.com Judi dan Pinjaman Online: Praktik perjudian ilegal dan layanan pinjaman online (pinjol) yang tidak terdaftar dapat menimbulkan kerugian finansial yang besar bagi individu dan keluarga. Judi sering kali memicu ketergantungan dan kerusakan sosial, sedangkan pinjaman online yang tidak terkontrol dapat menyebabkan beban utang yang tidak mampu dilunasi, serta menambah angka kemiskinan. Bahaya Miras dan Narkoba: Konsumsi alkohol dan narkoba membawa dampak buruk bagi kesehatan fisik dan mental, serta menambah beban pada sistem kesehatan. Penggunaan yang berlebihan dapat menyebabkan kecanduan, gangguan psikis, bahkan kematian. Ini juga berkaitan dengan peningkatan tindak kriminal dan kekerasan dalam masyarakat. Perlindungan Kekayaan Intelektual: Kekayaan intelektual mencakup hak cipta, paten, merek dagang, dan desain industri yang melindungi karya cipta dan inovasi. Perlindungan ini penting untuk mendorong kreativitas dan inovasi, serta memberikan hak kepada pencipta untuk mendapatkan keuntungan dari hasil karya mereka. Tanpa perlindungan yang tepat, karya cipta dapat disalahgunakan atau dijiplak, merugikan pencipta dan ekonomi kreatif. Secara keseluruhan, isu-isu ini menunjukkan pentingnya regulasi yang ketat dan edukasi masyarakat untuk mencegah kerugian sosial dan ekonomi, serta mendukung perlindungan hak kekayaan intelektual demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat. 2024-12-15T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Kreasi: Jurnal Inovasi dan Pengabdian kepada Masyarakat https://ejournal.baleliterasi.org/index.php/kreasi/article/view/1124 Pengolahan Hasil Laut (Ikan) Menjadi Abon Ikan Pada Masyarakat Desa Dadap 2025-01-01T23:12:59+00:00 Junaidi sanariariyanialmira@gmail.com Nurhayati nurhayati061189@gmail.com Sri Wahyuni wahyusyaffani@gmail.com Faizi Anwar faizianwar56@gmail.com Niswatun Hasanah niswatul889@gmail.com Abon ikan merupakan jenis makanan olahan ikan yang memiliki bentuk lembut, rasa enak, bau khas, memiliki daya simpan yang relative lama, dibuat dari daging yang dikukus disayat – sayat, dibumbui, digoreng dan dipres. (Suryani, 2007). Pada kegiatan pengolahan hasil laut ini ibu-ibu di desa Dadap diberikan pelatihan untuk mengolah hasil laut khususnya ikan menjadi abon ikan yang gurih dan nikmat, sehingga dapat bernilai jual yang tinggi. Pengolahan hasil laut ini dilakukan pada tanggal 9 september 2024. Kegiatan pengolahan hasil laut (ikan) ini diikuti oleh masyarakat dadap khususnya para ibu-ibu yang suaminya berpropesi sebagai nelayan. Metode yang diterapkan dalam pelaksanaan pengabdian ini ada tiga, yaitu tahap perencanaan, tahap pelaksanaan, tahap evaluasi. Hasil evaluasi produk abon dari ikan laut menghasilkan abon yang renyah, gurih, wangi dan nikmat 2024-12-15T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Kreasi: Jurnal Inovasi dan Pengabdian kepada Masyarakat https://ejournal.baleliterasi.org/index.php/kreasi/article/view/1126 Pelatihan Room Cleaning dan Receptionist Mahasiswa Pengelolaan Perhotelan di Hotel Swarna Dwipa Palembang 2025-01-01T23:12:57+00:00 Margriet Puspa Dewi margriet.puspa.dewi@binadarma.ac.id Tata Graha merupakan bagian terpenting dalam manajemen perhotelan, yang bertugas menjaga kebersihan, kerapihan, keindahan serta memberi kenyamanan kepada tamu. Room cleaning dan receptionist merupakan bagian dari divisi tata graha di hotel. Room cleaning bertugas untuk membersihkan dan merapikan kamar tamu serta melengkapi seluruh fasilitas tamu yang ada di kamar dan kamar mandi. Sementara receptionist merupakan bagian penerima tamu yang mencatat kedatangan tamu dan mengatur penempatan kamar untuk tamu sesuai dengan tipe kamar yang dipesan oleh tamu. Dua seksi ini merupakan seksi yang tidak dapat dipisahkan sebab saling ketergantungan. Sebagai mahasiswa pengelolaan perhotelan harus mampu mengimplementasikan kerjasama ini, selain melatih kemampuan dalam praktek membersihkan kamar dan praktek penerimaan tamu. Pelatihan ini menggunakan metode praktek langsung di hotel SwarnaDwipa. Diharapkan pelatihan ini menambah ketrampilan mahasiswa dalam praktek membersihkan kamar dan penerimaan tamu. 2024-12-15T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Kreasi: Jurnal Inovasi dan Pengabdian kepada Masyarakat https://ejournal.baleliterasi.org/index.php/kreasi/article/view/1112 Pendampingan Literasi Membaca Siswa Melalui Bimbingan Belajar Menggunakan Pojok Baca SDN 1 Suangi 2025-01-01T23:13:03+00:00 Karno Dinata karnodinata67@gmail.com Wiwin Aditia wiwinaditia31@gmail.com Habiburrahman habiburrahman190802@gmail.com M. Syaikhdana Rahman Palo dana.rahman03@gmail.com Nur Hazlinda Safitri nrhzlndasftri@gmail.com Rangga Asdika Maulana ranggaasdika2@gmail.com Siti Anisatul Husnawati sitianisatulhusnawati@gmail.com Rendahnya kemampuan literasi membaca siswa di Indonesia menjadi perhatian serius bagi pemerintah dan pemangku kepentingan pendidikan. Salah satu upaya yang dilakukan adalah melalui program pendampingan literasi membaca dengan memanfaatkan fasilitas pojok baca di sekolah. Tujuan dari pengabdian masyarakat ini adalah untuk meningkatkan kemampuan literasi membaca siswa SDN 1 Suangi melalui bimbingan belajar yang memanfaatkan pojok baca di sekolah. Metode yang digunakan dalam pengabdian ini adalah pendampingan dan pelatihan membaca pemahaman. Hasil dari pengabdian ini menunjukkan adanya peningkatan kemampuan literasi membaca siswa yang signifikan setelah mengikuti program bimbingan belajar menggunakan pojok baca di sekolah. Kesimpulan dari pengabdian ini adalah bahwa pemanfaatan pojok baca di sekolah efektif dalam meningkatkan kemampuan literasi membaca siswa melalui bimbingan belajar yang terstruktur dan berkelanjutan. 2024-12-15T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2024 Kreasi: Jurnal Inovasi dan Pengabdian kepada Masyarakat https://ejournal.baleliterasi.org/index.php/kreasi/article/view/1151 Implementasi Islam Rahmatan lil Alamin dalam Mengurangi Stunting Melalui Pemberian Makanan Bergizi untuk Meningkatkan Kesejahteraan Anak di SDN 1 Sembalun Bumbung 2025-01-08T08:29:08+00:00 Muh. Asroruddin al Jumhuri asror.fakod@gmail.com Fatmawati fatmadikla@gmail.com Halimatussa’diyah asror.fakod@gmail.com Jovan Dwi Saputra jovjovan55@gmail.com Stunting adalah kejadian dimana seorang mengalami kekuragan gizi yang mengakibatkan tinggi badan di bawah normal, dan juga keterlambatan otak dalam berpikir. Menurut nilai cut-off World Health Organization (WHO) dari signifikansi kesehatan masyarakat untuk stunting, Indonesia dianggap memiliki prevalensi stunting yang tinggi (30-39%) (WHO, 2010). Kementrian Kesehatan mengumumkan hasil Survey Status Gizi Indonesia (SSGI) pada Rapat Kerja Nasional BKKBN, Rabu (25/1) dimana prevalensi stunting di Indonesia turun dari 24,4% di tahun 2021 menjadi 21,6% di tahun 2022. Nilai ini masih cukup tinggi dibandingkan dengan angka stunting di negara lain. Sedangkan di NTB angka stunting berada di 12,6%, yang dimana menempati urutan ke-16 dari 38 provinsi di Indonesia. Pemerintah sudah melakukan beragam upaya untuk pencegahan stunting di Indonesia, contohnya Kemenekes yang fokuskan 11 program intervensi pada tahun 2023 lalu. Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin memfokuskan 11 program intervensi ini diarahkan pada dua fase pertumbuhan, yaitu fase ibu hamil dan fase sesudah melahirkan, yang utamanya pada bayi yang berusia 0-24 bulan. Menkes menjelaskan dari 11 program intervensi salah satunya adalah program Pendidikan, edukasi, dan promosi yang dimana itu mencakup kedua fase pertumbuhan yang difokuskan. Berdasarkan hal tersebut, kami dari prodi Manajemen melakukan sosialisasi di salah satu sekolah dasar di Lombok, yaitu SDN 1 Sembalun Bumbung yang berlokasi di Lombok Timur. Sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan edukasi terhadap anak-anak yang ada di di SDN 1 sembalun Bumbung tentang apa itu stunting dan bagaimana cara pencegahannya. 2024-12-15T00:00:00+00:00 Copyright (c)